Home » » Rahasia Sukses Penulis Ippho Santosa

Rahasia Sukses Penulis Ippho Santosa

Written By Wawan Setiawan on Monday, August 6, 2012 | 9:56 PM

Ippho Santosa
Bagi anda yang hobi baca buku mungkin tidak asing lagi mendengar nama yang satu ini. Ippho Santosa adalah penulis buku best-seller dan mega best-seller yang telah di cetak belasan kali setiap tahunnya. Sepanjang tahun 2011-2012 buku-bukunya menjadi buku yang paling laris manis di pasaran. Tahukah anda apa rahasia sukses seorang Ippho Santosa yang telah berhasil menulis buku-buku yang sangat produktif? Disini saya akan coba membuka rahasia suksesnya.

Beberapa teman dan keluarga saya yang telah membaca buku-bukunya merasa berterima kasih bisa dipertemukan dengan buku tersebut. Kebanyakan dari mereka merasa termotivasi dan terinspirasi dari rangkaian kata-kata yang di susun oleh penulis. Bahkan orang yang tidak gemar membaca pun ketika saya rekomendasikan membaca bukunya mas Ippho, kebanyakan mereka tidak mau lepas dari buku itu tidak seperti buku-buku lain yang ketika melihat tingkat ketebalannya saja mereka menjadi malas membaca bahkan walaupun sudah membaca beberapa bab awal mereka hanya berhenti sampai disitu dan malas membaca bab berikutnya. Tapi buku-buku mas Ippho tidak demikian ketika selesai bab satu sangat berambisi untuk melangkah ke bab selanjutnya begitu seterusnya. Tahukah apa rahasianya? Bahasa yang enteng, simple, dan mudah dipahami lah yang menjadikan buku ini asik di baca bahkan oleh orang yang bukan kutu buku sekalipun.

Buku-buku Ippho Santosa semuanya membahas tentang cara berbisnis dan mendapatkan kekayaan. Seperti yang kita tahu semua orang ingin kaya. Disini di ajarkan cara-cara atau jurus jitu berbisnis mulai dari yang biasa sampai yang luar biasa, mulai dari bisnis sederhana sampai yang luar biasa. Apalagi jurusnya tersebut didapat dari pengalaman-pengalaman hidupnya sendiri. Aspek ini juga lah yang menurut saya menjadikan buku ini laris manis di pasaran di samping bahasanya yang enteng dan mudah dipahami. Saya kira semua orang akan lebih suka mendengarkan kisah yang berbau rupiah daripada sebuah dongeng. Hehehe.

Satu lagi, selain bahasa yang digunakan dan tema yang di angkat, ada satu lagi rahasia yang membuat buku-bukunya Ippho Santosa begitu digemari. Yaitu judul-judulnya yang attraktif dan desain bukunya yang unik. Cobalah tengok buku-buku seperti 13 Wasiat Terlarang, 10 Jurus Terlarang, 7 Keajaiban Rezeki, Percepatan Rezeki dalam 40 Hari, dan yang terbaru Hanya 2 Menit. Judulnya unik bukan? Jika anda punya pendapat lain silakan komen di bawah ini ya. ;-)

Semoga bisa menjadi inspirasi khususnya bagi anda yang bercita-cita menjadi seorang penulis.

2 comments:

Spoiler Untuk lihat komentar yang masuk:
Unknown said...

benar/. saya setuju dengan pendapat penulis.

Unknown said...

benar/. saya setuju dengan pendapat penulis.


Post a Comment

 
Copyright © 2011. Sang Pemenang . All Rights Reserved.
Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Advertise with Us | Site map
Template modify by Creating Website