Pagi itu seperti biasa ku jalani hidup sebagai seorang pengembara yang kerjaannya kesana-kemari mencari-cari sekeping rupiah dan sesuap nasi. Ku lewati hari demi hari, hari berganti minggu, minggu berganti bulan, dan bulan berganti tahun.
Seorang manusia menyapa dan berkata, "hey bro, mau kemana nih tahun baru?"
Tuwinggg... otak merespon, "Oh iya ya bentar lagi tahun baru" (kata dalam hati),
"Ga tau nih bro, saya mau kemana ya belum ada planning sih, loe sendiri gimana?"
lanjutku menjawab pertanyaan salah seorang teman yang kutemui di jalan.
Kita berdua kemudian lanjut berkicau kesana kemari seputar tahun baru dan tetek bengek gosip kesana-kemari.
Oh, iya kira-kira anda mau kemana?
"Lho kok malah nanya sih" mungkin anda bertanya.
"iya mau kemana?" Saya tanya.
Heyy,, saya lupa saya ga sedang curhat jadi gak usah bawa masalah-masalah pribadi ya. Hehe. Tapi saya serius bertanya kepada anda. "Mau kemana?". Pertanyaan ini saya ajukan hanya sekedar ingin tahu mau dibawa kemakah arah hidup anda? Kira-kira ngapain saja ya kita selama beberapa tahun belakangan?
Adakah sesuatu tindakan yang dikerjakan dalam rangka menggapai cita-cita dan impian kita? Masihkah kita berleha-leha? Sudah berapa tahunkah umur kita? Hal apa saja yang sudah kita dapatkan? Berapa banyak dosa yang telah kita perbuat? Berapa banyak orang yang telah kita sakiti? Berapa banyak ucapan yang keluar dari mulut yang secara tidak sengaja menyayat dan melukai hati orang lain? Apa tujuan kita hidup di dunia ini? Untuk siapa kita hidup?
(Eitss kaya wartawan aja, banyak banget pertanyaannya. Hwkwk)
Berjuta kata-kata ucapan motivasi mungkin dilayangkan oleh sahabat-sahabat anda di malam tahun baru. "Selamat tahun baru ya, semoga di tahun ini kita bisa lebih baik dari tahun kemarin". Ucapan sederhana tapi memiliki makna yang tidak mudah untuk diaplikasikan. Kebanyakan dari mereka hanya mengirim ucapan kemudian "SELESAI" alias "THE END" tanpa tindakan nyata.
Sepertinya sih tidak perlu mengirim ucapan kepada orang lain dengan pesan yang berisi nasihat ajakan untuk berubah jadi lebih baik jika diri sendiri aja susah berubah. Kalo menurut saya lebih baik berikanlah ucapan terindah untuk diri sendiri. Tahun baru adalah semangat baru untuk berubah dan berbenah.
Bukan saatnya untuk pamer ucapan kata-kata indah namun saatnya kita untuk segera action, bertindak segera, tak perlu menunggu apalagi menunda. Saatnya kita bangkit , saatnya kita bangunkan raksasa besar yang sedang tidur pulas dalam sanubari ini.
Tahun Baru semangat baru.
Semangat perubahan.
Berubah menjadi pribadi yang lebih baik.
Selamat Tahun Baru 2013.
Blog Sang Pemenang
Seorang manusia menyapa dan berkata, "hey bro, mau kemana nih tahun baru?"
Tuwinggg... otak merespon, "Oh iya ya bentar lagi tahun baru" (kata dalam hati),
"Ga tau nih bro, saya mau kemana ya belum ada planning sih, loe sendiri gimana?"
lanjutku menjawab pertanyaan salah seorang teman yang kutemui di jalan.
Kita berdua kemudian lanjut berkicau kesana kemari seputar tahun baru dan tetek bengek gosip kesana-kemari.
Oh, iya kira-kira anda mau kemana?
"Lho kok malah nanya sih" mungkin anda bertanya.
"iya mau kemana?" Saya tanya.
Heyy,, saya lupa saya ga sedang curhat jadi gak usah bawa masalah-masalah pribadi ya. Hehe. Tapi saya serius bertanya kepada anda. "Mau kemana?". Pertanyaan ini saya ajukan hanya sekedar ingin tahu mau dibawa kemakah arah hidup anda? Kira-kira ngapain saja ya kita selama beberapa tahun belakangan?
Adakah sesuatu tindakan yang dikerjakan dalam rangka menggapai cita-cita dan impian kita? Masihkah kita berleha-leha? Sudah berapa tahunkah umur kita? Hal apa saja yang sudah kita dapatkan? Berapa banyak dosa yang telah kita perbuat? Berapa banyak orang yang telah kita sakiti? Berapa banyak ucapan yang keluar dari mulut yang secara tidak sengaja menyayat dan melukai hati orang lain? Apa tujuan kita hidup di dunia ini? Untuk siapa kita hidup?
(Eitss kaya wartawan aja, banyak banget pertanyaannya. Hwkwk)
Berjuta kata-kata ucapan motivasi mungkin dilayangkan oleh sahabat-sahabat anda di malam tahun baru. "Selamat tahun baru ya, semoga di tahun ini kita bisa lebih baik dari tahun kemarin". Ucapan sederhana tapi memiliki makna yang tidak mudah untuk diaplikasikan. Kebanyakan dari mereka hanya mengirim ucapan kemudian "SELESAI" alias "THE END" tanpa tindakan nyata.
Sepertinya sih tidak perlu mengirim ucapan kepada orang lain dengan pesan yang berisi nasihat ajakan untuk berubah jadi lebih baik jika diri sendiri aja susah berubah. Kalo menurut saya lebih baik berikanlah ucapan terindah untuk diri sendiri. Tahun baru adalah semangat baru untuk berubah dan berbenah.
Bukan saatnya untuk pamer ucapan kata-kata indah namun saatnya kita untuk segera action, bertindak segera, tak perlu menunggu apalagi menunda. Saatnya kita bangkit , saatnya kita bangunkan raksasa besar yang sedang tidur pulas dalam sanubari ini.
Tahun Baru semangat baru.
Semangat perubahan.
Berubah menjadi pribadi yang lebih baik.
Selamat Tahun Baru 2013.
Blog Sang Pemenang
0 comments:
Post a Comment